Tetap Cantik Di Balik Kerudung

22:36 Posted In , Edit This

Rabu, 1 April 2009


Saat berkerudung atau berjilbab biasanya wajah akan tampak menyempit. Maka tak heran, bila muka jadi berbeda, bahkan terlihat berubah. Namun jangan khawatir, dengan riasan korektif, hal ini mudah disiasati!

Merias wajah untuk yang berbusana muslim harus punya kiat dan trik sendiri. Mengapa? Pertama bidang wajah yang tersisa, kini tak lagi utuh karena sebagian dahi dan dagu tertutup kain kerudung. Begitu pula dengan kedua pelipis yang mengakibatkan tulang pipi ikut menyempit.

Bila wajah Anda tergolong bulat atau persegi, tertutupnya dagu dan leher malah bisa menyebabkan wajah semakin tidak proporsional. Berkurangnya bagian-bagian yang tadinya menonjolkan area kulit wajah yang terbuka, sudah pasti menyebabkan wajah jadi berkesan membulat. Apalagi bila ditambah lilitan kain kerudung yang melingkar seolah membungkus wajah.

Untuk menyeimbangkan bentuk wajah agar kembali tampak normal, sapukan shading dan highlight. Shading untuk memberikan bayangan atau area gelap yang tidak ingin ditonjolkan. Jadi, gunakan alas bedak warna cokelat kopi atau bronze. Sebaliknya, berikan highlight untuk menampilkan kesan terang atau loose pada bidang wajah yang ingin ditonjolkan. Pilih alas bedak warna ivory atau light pink.

Namun sebelum memulai, kenali dulu bentuk wajah Anda dengan seksama agar shading dan highlight bisa diberikan secara logika.

Pada Dahi, beri shading pada kedua sudut kening kiri dan kanan, baurkan, pada batas anak rambut, agar memberi kesan lonjong pada wajah yang membulat.

Hidung, sapukan highlight pada batang hidung untuk membaurkan sekat wajah dan memberi kesan terang pada wajah.

Pipi, tonjolkan warna-warna lembut untuk perona pipi. Oleskan tepat di tulang pipi hingga pangkal telinga.

Rahang, seperti halnya dahi, beri shading atau bayangan gelap pada kedua sudut rahang. Mulailah dari bawah telinga hingga ke sudut terluar dagu.

Alis Mata, sebaiknya garis tidak dibuat terlalu tinggi atau terlalu melengkung agar tak terganggu oleh kerudung atau jilbab. Tariklah garis halus mendekat ke arah mata, mengikuti pertumbuhan asli rambut yang paling atas. Rapikan dengan cara mengarsir. Terakhir, sapukan highlight tepat di tulang alis mata, untuk menciptakan tampilan loose pada kelopak mata.

Rias "Aman" Berkerudung

1. Untuk aktivitas di luar ruangan, gunakan alas bedak tahan air (waterproof foundation). Selain kain kerudung terlindung dari noda bedak, riasan pun tetap awet meski terkena keringat.

2. Kenakan anakan kerudung (ciput) untuk menahan jatuhnya anak rambut di sekitar wajah. Ciput juga menyisakan bidang lebih di dahi, sehingga bentuk wajah bisa sedikit memanjang.

3. Anda yang berkulit sawo matang, pilihlah riasan bergaya natural dari palet warna beige, peach atau cokelat muda. Rona senada warna kulit akan membantu melapangkan, sehingga baik untuk mengimbangi wajah yang "penuh". Disamping itu, Anda pun lebih leluasa menentukan warna kerudung yang akan dikenakan.

Reference : web tabloid nova

INDAH FASHION

ONLINE&OFFLINE SHOP
SALE MATERNITY/BIG SIZE& BREASTFEEDING CLOTHES/UNDERWEAR , BABY UNTIL 5 YEARS BRANDED (CUBITUS,ETC) CLOTHES,DRESS,WOMAN JEANS PANTS NEW&REASONABLE,SHIPPING AROUND THE WORLD
WEB , http://indahfashion.blogspot.com
e-mail:sweetye_indah@yahoo.com

Also visit, http://indahlifestyle-healthy.blogspot.com

http://indahmoney.blogspot.com

http://indaherbal.blogspot.com

http://indahcareer.blogspot.com

http://indahbrand.blogspot.com

Custom Search

PUT INDAH FASHION BANNER

FEED BURNER

growurl

GrowUrl.com - growing your website